Cara Pria Memilih Polo Shirt Yang Tepat

Polo Shirt

Sering sekali seorang pria tidak mengerti cara untuk memilih pakaian yang tepat untuk dirinya sendiri. Pakaian yang sangat digemari oleh mayoritas pria adalah polo shirt. Saat sekarang ini sudah tersebar banyak konveksi polo shirtbaik online maupun offline. Anda harus memperhatikan panduan berikut ini terlebih dahulu agar bisa memilih polo shirt yang tepat:

  1. Ukuran

Anda harus memilih polo shirt yang memiliki ukuran yang tepat dengan badan anda. Bukan hanya ukuran yang menandakan small, large atau extra large tetapi ukuran yang membuat pakaian tersebut menjadi sangat cocok untuk anda gunakan. Polo shirt harus mempunyai lengan yang tidak terlalu pendek atau tidak terlalu panjang, idealnya terletak di tengah bicep anda. Setelah itu, panjang dari polo shirt ini harus tidak melebihi pingang anda.

  1. Gaya

Polo shirt ini banyak gaya dan warnanya, anda harus memilih warna atau pattern yang sesuai dengan kepribadian atau gaya sehari-hari anda. Anda bisa memadukan polo shirt ini dengan pakaian lainnya. Anda bisa memilih polo shirt yang berwarna dasar atau polos sehingga mudah untuk dipadukan dengan berbagai pakaian lainnya.

  1. Logo

Polo shirt ini memang banyak berasal dari logo yang berbeda-beda. Anda harus menghindari memilih polo shirt yang mempunyai logo yang terlalu besar karena akan menganggu penampilan anda.

Trik untuk merawat polo shirt

Jika anda telah membeli polo shirt maka anda bisa menggunakan trik ini agar polo shirt anda tahan lama:

  1. Anda harus membalik polo shirt saat akan dicuci, tidak masalah jika anda ingin menggunakan mesin cuci.
  2. Jangan menggunakan pemutih pakaian, anda harus memperkirakan suhu air untuk mencuci ini tidak terlalu dingin atau panas. Pilihlah deterjen yang tidak terlalu keras sehingga merusak warna pakaian.
  3. Jangan dikeringkan dengan mesin pengering sampai benar-benar kering atau kering 100%. Anda bisa menggunakan mesin untuk mengeringkan sekitar 50% saja agar airnya tidak terlalu menetes. Anda bisa memanfaatkan sinar matahari atau sekedar menganginkannya saja dengan menggunakan suhu ruangan atau kering secara sendirinya.
  4. Gunakan gantungan baju pada saat mengeringkannya agar polo shirt tidak kusut.
  5. Anda bisa menggunakan pelembut pakaian saat mencucinya namun pilihlah pelembut yang aman untuk serat pakaian.

Tips untuk membeli polo shirt

Sebelum anda membeli polo shirt, anda harus memperhatikan tips berikut ini:

  1. Pilihlah polo shirt dengan bahan yang berkualitas baik sehingga anda dapat menggunakan dalam waktu yang lama.
  2. Anda juga dapat memilih kaos polo yang tebal namun harga kaos polo yang tebal lumayan mahal. Semakin tebal kaos polo maka semakin berkualitas kaos polo tersebut.
  3. Anda juga bisa menanyakan dengan konveksi polo shirtmengenai detail bahan, yang paling penting anda harus menanyakan apakah bahan tersebut merupakan bahan yang luntur atau tidak.